Alif memiliki 3 orang adik (Nina, Faqih dan Amel) yang setiap hari selalu mewarnai hidup mereka dengan bermain belajar dan beramal. Ayah bunda Alif selalu berusaha memfasilitasi semua kebutuhan Alif dan adik-adiknya agar dapat melalui masa kecilnya dengan bahagia.
Mereka biasanya melakukan aktivitasnya di beranda rumah mereka. Rumah mereka terdiri dari 2 bangunan yang mereka sebut dengan rumah depan dan rumah belakang. Beranda adalah rumah depan yang sengaja diperuntukkan bagi keperluan eksternal. Sementara, rumah belakang dipergunakan untuk aktivitas kehidupan keluarga, sstt.. privasi... Jadi, orang luar yang mau berurusan dengan Alif atau ayah bundanya cukup sebatas rumah depan alias beranda.
eh bukan berarti membatasi orang untuk bersilaturahmi dengan keluarga ini. jangan salah, di beranda ini tidak sekedar tempat bermain, tetapi terkadang menjadi tempat konsultasi, kuliah, balajar ngaji, transaksi jual beli, bahkan tidak jarang orang numpang berteduh dari terik panas matahari dan hujan lebat..
Mudah-mudahan beranda rumah Alif di dunia virtual ini juga mampu memberikan apa yang dibutuhkan para pengunjungnya, selain silaturahim tentunya.
No comments:
Post a Comment